Bandung Barat-MC-Belakangan ini hampir Setiap hari Kantor pelayanan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bandung Barat (KBB) selalu dipenuhi masyarakat.
Ratusan masyarakat mendatangi Disdukcapil KBB yang sebagian besar hendak membuat E-Ktp, mengganti E-Ktp yang rusak atau hilang,sehingga kantor Disdukcapil KBB berubah menjadi seperti pasar dan kelihatan tidak rapih.
Hal ini buntut dari kebijakan Disdukcapil KBB tentang pembuatan E-Ktp yang tidak bisa disetiap kecamatan. Masyarakat harus datang langsung ke Disdukcapil.
Bahkan pada tanggal 5 Januari 2023 lalu, Disdukcapil KBB mengeluarkan pengumuman No 470/84/Disdukcapil/2023 yang isinya tentang ketersediaan blanko E-Ktp dan himbauan kepada masyarakat terutama pemula/PRR untuk datang langsung ke Disdukcapil untuk pencetakan E-Ktp dan kecamatan tidak diperkenankan melayani Surat Keterangan (Suket) pengganti E-Ktp.
Menurut Iyan (24) warga desa Cipeundeuy,kecamatan Cipeundeuy menyampaikan bahwa kebijakan Disdukcapil tentang E-Ktp sangat memberatkan dirinya.
"Saya dari pagi ngantri untuk mendapatkan antrian, sampai sekarang belum dipanggil,Bagi saya ini sangat memberatkan masyarakat,baik waktu maupun materi,"ujarnya
Iyan juga berharap pelayanan E-Ktp bisa di setiap kecamatan seperti semula.
Hal yang sama juga di sampaikan Dudi (35) warga kecamatan Gununghalu, Pertama tama saya datang ke kecamatan, dari pihak kecamatan di arahkan ke Disdukcapil.
"Sudah dua hari saya bolak balik kesini untuk mengurus kesalahan E-Ktp istri saya, hal ini sangat memakan waktu karena jarak rumah kami ke sini sangat jauh, " ungkapnya
"Saya berharap pelayanan E-Ktp bisa dilakukan di kecamatan, sehingga tidak memakan waktu dan ongkos, " ujarnya
Ketika dihubungi lewat pesan WA, Kepala Disdukcapil KBB, Hendra Trismayadi mengatakan, Nanti akan berjalan lagi pelayanan di kecamatan kecamatan mudah mudahan dibulan januari ini.
"Kendalanya masih terbatas blanko KTP el dari pusat, disisi lain Suket dan PRR masih banyak yang harus dicetak KTP el nya,mudah mudahan minggu depan pelayanan di Kecamatan kecamatan sudah berjalan lagi, " Jelasnya
"Kami koordinasi dengan dukcapil pusat terkait blanko KTP el,mudah mudahan lancar, " Pungkasnya
Bila hal ini kita kaitkan dengan apa yang dikatakan bupati KBB, Hengki Kurniawan tentang pelayanan pada acara pelantikan para pejabat kemarin tentunya ibarat api jauh dari panggang.
Pada saat itu kang Hengki menghimbau kepada para pejabat yang dilantik untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Lewat pesan WA wartawan mencoba menghubungi bupati KBB Hengki Kurniawan, tetapi hingga berita ini diturunkan tidak ada jawaban.
Wartawan;Hendy Irawan