Bandung Barat-Untuk menghadapi Pemilu tahun 2024 beberapa partai sibuk mempersiapkan diri,Dari persyaratan kelengkapan dokumen partai sampai pembukaan pendaftaran Bakal calon Legislatif (Bacaleg) yang akan mengikuti Pileg nanti.
Dpc partai Gerindra Kabupaten Bandung Barat (KBB) membuka pendaftaran bagi para Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) yang berminat untuk menjadi Calon Legislatif pada pemilu tahun 2024.
Dengan di dampingi isterinya, Iwan Kurniawan mendatangi Sekertariat DPC Partai Gerindra KBB untuk mendaftakan diri sebagai Bacaleg partai Gerinda.Senin (12/9/2022)
Menurut Iwan Kurniawan,Hari ini saya resmi mendaftar sebagai Bacaleg di DPC partai Gerindra Kabupaten Bandung Barat (KBB)
"Selama ini saya tidak pernah datang ke sini, karena saya menunggu Skep (Surat keputusan) tentang pengunduran diri saya, setelah Skep itu keluar saya merasa lega, " ujarnya
Iwan menjelaskan bahwa Latar belakang dirinya mencalonkan diri menjadi Caleg dari partai Gerindra adalah berbakti kepada Prabowo Subianto untuk menjadi presiden tahun 2024 serta membantu masyarakat.
"Saya adalah mantan prajurit Kopassus, Dari semenjak masuk di Komando itu saya di bantu Pa Prabowo, Dan saatnya saya berbakhti kepada Pa Prabowo di 2024 nanti untuk menjadi presiden, " tegasnya
Iwan juga mengatakan bahwa Waktu masih menjadi anggota Kopassus dirinya lama dinas di Staf PAM, setelah itu pindah ke staf teritorial ,disitu Iwan melihat masyarakat di KBB ini masih banyak yang belum di sentuh oleh pemerintah daerah, sehingga harus ada dewan yang lebih memperhatikan kepentingan masyarakat kedepannya.
"Salah satu tujuan saya menjadi dewan adalah untuk menyalurkan aspirasi masyarakat,sehingga aspirasi masyarakat khususnya di Dapil 4 dapat tersalurkan, " ujarnya
"InsyaAllah kalau saya menjadi anggota DPRD KBB, Saya akan mengabdi ke masyarakat, Saya berharap masyarakat tetap semangat dan membantu saya untuk jadi dewan," pungkasnya
Iwan Kurniawan akan mencalonkan diri menjadi anggota Legislatif di Dapil 4 (Batujajar, Cihampelas, Cililin) dengan target mendapatkan suara terbanyak dan lolos menjadi anggota DPRD KBB.
Wartawan;Hendy irawan