Bandung Barat -MC-Pemerintah Kabupaten Bandung Barat (KBB) sedang melaksanakan bangunan jalan wilayah selatan Kabupaten Bandung Barat (KBB) dan akan menormalisasi 18 titik Dranase untuk mengantisipasi bahaya Banjir.
Ditemui seusai mendampingi Plt Bupati Bandung Barat, Hengki Kurniawan ,saat peninjauan pembangunan gedung DPRD Rabu (15/12/2021) Kepala Dinas PUPR KBB Adang Rahmat Safaat mengatakan, Terkait jalan diwilayah selatan saat ini sedang berjalan. InsyaAllah paket 2 selesai tahun ini.
"Paket dua sudah tuntas, tinggal paket satu. Pertimbangan kemampuannya seperti apa, kita lihat situasi yang penting pengerjaan bisa selesai sesuai target", jelas Adang Rahmat
"Untuk paket satu sudah berjalan 50%, dari Cililin sampai Salacau, sedangkan untuk persentase paket dua sudah selesai 97% dari Rancapanggung sampai Saguling, Baranangsiang, " lanjutnya
Sedangkan disinggung Terkait drainase normalisasi 180 titik di KBB untuk antisipasi bahaya banjir, Adang mengatakan, Drainase terutama lingkungan kumuh rawan banjir akan diprioritaskan.
"Mudah-mudahan kita anggarkan. Yang diprioritaskan yang rawan banjir seperti Lembang, Padalarang, Cimareme, Cangkorah, Batujajar, Ciwaruga, Ngamprah, dan Cisarua", terangnya.
" Temuan yang menyebabkan banjir sedimintasi biasa karena pendangkalan saluran air dan kebiasaan buruk membuang sampah, "jelasnya
"Perilaku masyarakat yang suka membuang sembarangan jauga salah satu faktor yang menyebabkan banjir. Jadi saya harap, untuk masyarakat lebih sadar diri terkait pembuangan sampah sembarangan", pungkasnya. Reporter;Hendy Irawan